BPJS Kesehatan Jakarta Timur Luncurkan Inovasi SMART JKN: Dorong Peran Pelajar sebagai Duta Kesehatan di Hari Pahlawan - Gerbang Nusantara News

12 November 2025

BPJS Kesehatan Jakarta Timur Luncurkan Inovasi SMART JKN: Dorong Peran Pelajar sebagai Duta Kesehatan di Hari Pahlawan


JAKARTA TIMUR, GNN gerbangnusantaranew.com

Dalam semangat memperingati Hari Pahlawan, BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Timur meluncurkan inovasi bertajuk SMART JKN (Semangat Muda Aktif dan Responsif Terhadap Jaminan Kesehatan Nasional). Program ini merupakan langkah strategis dalam memperluas edukasi dan sosialisasi Program JKN kepada generasi muda, khususnya pelajar tingkat SMA.

Peluncuran SMART JKN dilakukan melalui kolaborasi dengan SMA Negeri 93 Jakarta Timur, yang juga menjadi sekolah pemenang Duta Muda BPJS Kesehatan Jakarta Timur melalui siswi Nadya Latifa. Kegiatan ini turut dihadiri oleh perwakilan dari SMAN 51, SMAN 48, SMAN 62, dan SMAN 14 Jakarta.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Timur, Arief Setiadi, menyampaikan bahwa SMART JKN bertujuan membentuk Duta Muda BPJS Kesehatan dari kalangan pelajar yang akan berperan aktif dalam menyampaikan informasi dan mengedukasi lingkungan sekolah serta masyarakat sekitar tentang pentingnya kepesertaan dalam Program JKN.

“Kami bangga atas dukungan SMA Negeri 93 Jakarta Timur dalam menyukseskan program ini. Harapannya, para pelajar dapat menjadi agen perubahan yang menumbuhkan kesadaran akan pentingnya jaminan kesehatan sejak dini,” ujar Arief.

Lebih dari sekadar edukasi, SMART JKN juga menjadi wadah pengembangan karakter dan kepemimpinan siswa melalui kegiatan sosial dan kesehatan. Dalam kegiatan ini, BPJS Kesehatan bekerja sama dengan Klinik Fairy untuk memberikan layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi siswa dan guru, meliputi cek gula darah sewaktu, asam urat, kolesterol, dan pap smear.

Arief menambahkan bahwa SMART JKN membuka ruang bagi organisasi sekolah seperti OSIS, PMR, dan ekstrakurikuler lainnya untuk menjadi motor penggerak kegiatan sosial-edukatif yang menanamkan nilai hidup sehat dan pentingnya perlindungan kesehatan melalui Program JKN.

“Sekolah tidak hanya mencetak siswa yang unggul secara akademik, tetapi juga membentuk generasi yang peduli, tangguh, dan siap menjadi pemimpin masa depan,” tegasnya.

Sementara itu, Achmad Salahudin, Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Kota Administrasi Jakarta Timur, mengapresiasi inovasi SMART JKN sebagai langkah progresif dalam mengenalkan sistem jaminan kesehatan nasional berbasis digital kepada generasi muda.

“Melalui kegiatan ini, siswa belajar nilai empati, kepedulian sosial, dan pentingnya gotong royong dalam menjaga kesehatan bersama. Ini adalah bentuk nyata pendidikan karakter yang berorientasi pada nilai-nilai kemanusiaan,” ujar Achmad.

Ia berharap para pelajar, khususnya Duta Muda dari SMA Negeri 93 Jakarta, dapat menjadi pelopor dalam mengajak keluarga dan masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam Program JKN, sehingga tercipta masyarakat yang sehat, tangguh, dan berdaya.(rk/cp/nov)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda