RS Wates Husada Rayakan HUT ke-14 dengan Tema “Luar Biasa” - Gerbang Nusantara News

03 Januari 2026

RS Wates Husada Rayakan HUT ke-14 dengan Tema “Luar Biasa”

Gresik, GNN gerbangnusantaranews.com

Rumah Sakit Wates Husada merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 pada Sabtu, 4 Januari 2026, dengan penuh semarak. Mengusung tema “Luar Biasa”, perayaan yang digelar di halaman RS Wates Husada Balongpanggang ini menghadirkan berbagai kegiatan yang meriah dan bermanfaat bagi masyarakat.  

Khitanan massal menjadi pembuka rangkaian kegiatan, yang telah dilaksanakan seminggu sebelumnya di akhir tahun 2025, sedangkan pada hari ini gelaran Jalan sehat bersama masyarakat sekitar, Potong tumpeng sebagai simbol rasa syukur dan Hiburan seni jaranan (kepang) yang menambah semarak suasana.  

Sebelum prosesi potong tumpeng, acara diawali dengan momentum seremonial berupa sambutan dari Komisaris H. Karto serta pencerahan oleh dr. Ainul Rofik selaku Direktur PT.  

Video Kegiatan 

Direktur RS Wates Husada, dr. Titin Ekowati, M.Kes., menutup acara dengan pesan penuh makna. Ia menegaskan bahwa genap 14 tahun perjalanan RS Wates Husada adalah momentum untuk terus meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat Balongpanggang dan sekitarnya.  

Dalam sambutannya, dr. Titin juga mengumumkan rencana program baru:  Layanan Hemodialisa yang ditargetkan dapat berjalan tahun depan Ia berharap agar layanan tersebut bisa diakses pasien dengan fasilitas BPJS.  

Ia menekankan bahwa seluruh upaya ini adalah bagian dari niat ibadah untuk memberi manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat. Kata-kata penutupnya menggema penuh makna:  “Rumah Sakit Wates Husada, Sehatmu Bahagiaku.”  

Sementara itu, Manager SDM RS Wates Husada, Setyo, menyampaikan bahwa tema “Luar Biasa” dipilih sebagai semangat baru dalam memberikan pelayanan terbaik. Ia berharap seluruh rangkaian kegiatan, mulai dari sunatan massal hingga jalan santai dan hiburan, dapat semakin mendekatkan rumah sakit dengan masyarakat serta meningkatkan kualitas pelayanan yang ikhlas dan profesional. (WLO)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda