qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

Pemerintah Kabupaten Lamongan Raih WTP 4 Kali Berturut-turut

Lamongan,  gerbangnusantaranews.com – Pemkab Lamongan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2019.

Penyerahan LHP atas LKPD Pemkab Lamongan 2019 tersebut dilakukan oleh Kepala BPK Perwakilan Jawa Timur Joko Agus Setyono kepada Bupati Fadeli di Kantor BPK Perwakilan Jawa Timur, Jum’at (26/6). Hadir pula dalam penyerahan tersebut Ketua DPRD Lamongan Abdul Ghofur.

Selain kepada Lamongan, Joko Agus Setyono juga menyerahkan LHP kepada Kabupten Pamekasan dan Ponorogo.

Predikat WTP ini seperti disampaikan Bupati Fadeli tidak terlepas dari kerja keras, kerja sama dan sinergi semua pihak. Seluruh ASN, perangkat daerah dan mitra kerja pembangunan di DPRD.

Raihan ini menunjukkan komitmen semua pihak untuk tetap bekerja keras dan melaksanakan setiap program pembangunan dengan sebaik-baiknya di tengah berbagai pembatasan dalam masa pandemi COVID-19.

“Raihan ini tentu akan memberikan motivasi ekstra bagi kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” Pungkas Bupati Lamongan dua Periode ini. (Dmw gmn/sia)
Baca Juga

Related Posts