qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

DPC PPP Kab. Gresik Selenggarakan Silaturrohmi, Ta'aruf Pengurus Sekaligus Musykercab


Gresik, GNN 

Silaturrohmi dan Ta'aruf Pengurus DPC PPP 2021-2026 sekaligus Musyawarah Cabang, diselenggarakan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Gresik di kantor barunya Jl. KH. Syafi'i Dahanrejo Kebomas, Sabtu (26/2/2022).

Acara tersebut dihadiri  Wakil Bupati Gresik Hj. Aminatun Habibah dan Pengurus DPW Jawa Timur KH. Mujahid serta para Kyai yang duduk di jajaran Majelis Syariah DPC PPP Kabupaten Gresik.

KH. Mujahid atas nama DPW PPP Jawa Timur membuka kegiatan tersebut dengan ucapan basmalah.

"Dengan ucapan Bismillahirrahmanirrahim Musykercab PPP Kabupaten Gresik Kami nyatakan dibuka," ujarnya.

Sebelum membuka acara, KH. Mujahid menyampaikan pentingnya digitalisasi partai di era saat ini.

"Kegiatan sekecil apapun harus diblow up, agar masyarakat tahu kegiatan PPP, karena sekarang eranya digital," imbuhnya.

Hal tersebut tidak mengurangi makna keikhlasan yang diajarkan oleh agama, karena menurut KH. Mujahid makna keikhlasan di partai tentu berbeda.

"Partai berorientasi merebut kekuasaan dan setelahnya digunakan untuk kebaikan masyarakat," tegasnya.

Sebelumnya, Ketua DPC PPP Kabupaten Gresik H. Khoirul Huda memperkenalkan satu persatu jajaran pengurus DPC PPP mulai dari majeli syariah sampai pengurus harian. Dalam kesempatan tersebut Khoirul Huda juga sekaligus mengumumkan pengganti M. Yunus sekretaris dan anggota DPRD Gresik dari PPP yang meninggal dunia beberapa waktu yang lalu.

"Sesuai hasil Rapat PH, Pak Ali Mahmudi menggantikan Pak Yunus sebagai sekretaris dan sekaligus anggota DPRD Gresik dari PPP," ujarnya.

Santri dari KH. Masbuhin Faqih itu juga menegaskan bahwa target partai di pemilu adalah mengembalikan jumlah kursi di DPRD yang sebelumnya berjumlah 7 kursi.

"Pemilu 2024, target minimal bisa mengembalikan 7 kursi, syukur-syukur bisa lebih," tegasnya.

Wakil Bupati Gresik Hj. Aminatun Habibah dalam sambutannya menyampaikan selamat atas kepengurusan baru DPC PPP Kabupaten Gresik.

"Selamat atas kepengurusan baru, semoga bisa memberikan berkah dan manfaat kepada kabupaten Gresik," ujarnya.

Putri dan KH. Muhammad Al Hammad Qomaruddin Bungah itu optimis PPP Gresik di bawah kepemimpinan Khoirul sukses.

"Pak Huda ini ada ketua Tim Sukses pemenangan kami, saya yakin PPP dipimpin Pak Huda akan sukses di pemilu 2024, bukan 7 kursi saja tapi bisa sampai 10 kursi," pungkasnya optimis.(mad)


Related Posts