Koordinator Tenaga Pendamping Profesional Kecamatan Benjeng Angkat Bicara saat MAD - Gerbang Nusantara News

23 Januari 2025

Koordinator Tenaga Pendamping Profesional Kecamatan Benjeng Angkat Bicara saat MAD

Gresik, GNN gerbangnusantaranews.com

Hal tersebut disampaikan Suparto Selaku Koordinator Tenaga Pendamping Profesional Kecamatan Benjeng saat berlangsungnya sesi tanya jawab seputar materi Musyawajah Antar Desa (MAD) Bumdesma Bende Mataram Kecamatan Benjeng diauĺa gedung Bumdesma 23 Januari 2025.

Suparto setelah menyimak berbagai gagasan, saran, kritik dari peserta serta tanggapan dari pengurus Bumdesma, Ia angkat bicara yang mengarah pada pemberian saran dan masukkan tentang pelaksanaan MAD Bumdesma Bende Mataram saat ini.:

Suparto Selaku Koordinator Tenaga Pendamping Profesional Kecamatan Benjeng menyampaikan hal yang menurut pandangannya sebagai berikut :

Bumdesma setidaknya bisa menjadi solusi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. sesuai dengan tujuan awal di bentuknya, sehingga dalam pengelolaan setidaknya mengacu pada regulasi yang mengatur, misalnya :

1. PP Nomor 11 Tahun 2021

2. UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa

3. Permendesa Nomor 4 Tahun 2015

4. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 39 Tahun 2010 tentang Badan Usaha Milik Desa

5. Peraturan Menteri Keuangan Nomor 164 Tahun 2023

Dari hal tersebut maka sebagai bentuk saran dan masukkan yang seharusnya menitikberatkan pada tahap pelaporan, artinya setidaknya dalam pelaporannya menyajikan informasi di mana masyarakat dapat membaca kodisinya secara umum, yang tentunya melalui penyajian laporan keuangan yang memenuhi standart akuntansi keuangan, tandasnya.

Lebih spesifik Suparto memberikan gambaran sebagai contoh bahwa dalam laporan itu setidaknya memuat informasi tentang ;

1. Laporan Laba/ Rugi

2. Laporan Perubahan Ekuitas

3. Laporan Neraca, dan

4. Laporan Arus kas

Dan apabila ini dilakukan maka peserta akan lebih mudah dalam memahami bahkan dalam memberi kesimpulan atau penilaian, pungkasnya.WLO)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda