Pembina TQ MI Alkarmi Hj Aunur Rofiqoh Dilantik Sebagai Ketua IHFNU Cabang Gresik - Gerbang Nusantara News

01 Mei 2025

Pembina TQ MI Alkarmi Hj Aunur Rofiqoh Dilantik Sebagai Ketua IHFNU Cabang Gresik

Gresik, GNN gerbangnusantaranews.com 

Bertempat di WEP Gresik di gelar pelantikan Pengurus pimpinan cabang Fatayat NU Kabupaten Gresik masa khidmat 2024-2029. Pelantikan tersebut menandai pengajuan resmi dari suatu lembaga atau organisasi terhadap seseorang yang telah memenuhi syarat dan kualifikasi untuk menjabat suatu posisi.(01/05/2025).

Salah satunya adalah Hj Aunur Rofiqoh Guru MI Alkarimi juga sebagai Pembina Tahfidzul Qur'an (TQ) MI Alkarimi hari ini dilantik sebagai Ketua Ikatan Hafidzah Fatayat NU (IHFNU) Kabupaten Gresik masa Khidmah 2024-2029. 

Neng UUN begitu sapaan akrabnya usai pelantikan mengatakan, terimakasih atas suport dan dukungannya teman dan sahabat semoga saya bisa menjalankan amanah dengan baik serta bermanfaat kepada masyarakat.

Penyuluh Agama Islam Kecamatan Panceng juga menambahkan, kata kunci dalam menjalankan program apapun di organisasi ini  adalah kekompakan dan kebersamaan," karena ini tingkatan Kabupaten maka saya berharap kerjasamanya yang baik kepada sahabat Fatayat NU ditingkat PAC maupun ranting ada sinergitas untuk Hafidzah sehingga ada wadahnya kita Berkhidmah," semoga awal pelantikan ini kita jadikan semangat untuk mengabdi dan berkhidmah di Fatayat NU Cabang Gresik," jelas neng Uun Adik kandung Hj Afiyah Wijirahayu (Neng Yayuk) pengasuh ponpes Alkarimi Tebuwung Dukun Gresik (Syafik Hoo)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda