Pemdes Morowudi Gelar Musdes RPJMDes (Perubshan) 2025–2027 - Gerbang Nusantara News

04 Juli 2025

Pemdes Morowudi Gelar Musdes RPJMDes (Perubshan) 2025–2027

GRESIK, GNN gerbangnusantaranews.com  Pemerintah Desa Morowudi, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik, secara resmi menggelar Musyawarah Desa (Musdes) untuk membahas Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) Tahun 2025–2027. Acara ini berlangsung di Balai Desa Morowudi dan dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan desa serta perwakilan masyarakat.

Musdes dipimpin langsung oleh Kepala Desa Morowudi, Mohammad Sholeh, dengan didampingi oleh perangkat desa dan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Hadir pula Camat Cerme, H. Umar Hasyim, yang memberikan arahan penting mengenai sinkronisasi program desa dengan prioritas pembangunan di tingkat kecamatan. Kapolsek Cerme, Iptu Andik Asworo, juga turut hadir dan menekankan pentingnya menjaga keamanan serta meningkatkan partisipasi aktif masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan desa.

VIDEO KEGIATAN 

Dalam sambutannya, Kepala Desa Mohammad Sholeh menyampaikan apresiasi atas peran serta masyarakat dalam mendukung pembangunan Balai Desa Morowudi hingga dapat dimanfaatkan dengan baik sebagaimana saat ini. Beliau juga menegaskan komitmen pemerintah desa dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, terutama pengembangan sektor UMKM yang menjadi potensi unggulan desa.

Tak lupa, Mohammad Sholeh mengucapkan terima kasih kepada tenaga kesehatan desa, khususnya Ibu Bidan, atas keberhasilan menjalankan program kesehatan masyarakat. Saat ini telah tersedia enam titik Posyandu yang aktif melayani warga melalui kegiatan edukasi, penyuluhan, dan pelayanan kesehatan langsung di lingkungan desa.

Dalam penutupnya, beliau memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat agar seluruh program pembangunan yang dirancang dapat berjalan lancar tanpa hambatan, demi kesejahteraan bersama.

Agenda utama Musdes kali ini adalah mengevaluasi serta merevisi sejumlah poin strategis dalam dokumen RPJMDes sebelumnya agar lebih adaptif terhadap dinamika kebutuhan masyarakat dan sejalan dengan program prioritas Pemerintah Kabupaten Gresik. Melalui forum dialog terbuka, tokoh masyarakat, ketua RT/RW, serta perwakilan lembaga kemasyarakatan aktif menyampaikan saran dan masukan yang konstruktif.

Musyawarah Desa berlangsung secara tertib dan produktif, menghasilkan berbagai usulan perubahan yang selanjutnya akan dituangkan dalam dokumen Revisi RPJMDes 2025–2027. Dokumen ini akan menjadi arah pijakan dalam pelaksanaan pembangunan Desa Morowudi ke depan.(rdw)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda