qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

Pemdes Dapet Selenggarakan Upacara Peringatan HUT RI Ke 75

Gresik, gerbangnusantaranews.com
Pemdes Dapet kecamatan Balongpanggang kabupaten Gresik gelar upacara peringatan HUT RI Ke - 75 bertempat di Halaman desa Dapet pada hari Senin, 17 Agustus 2020.

Acara tersebut diikuti oleh kepala desa Dapet Siswadi, SP., Seluruh Perangkat Desa, Anggota BPD, Kepala Dusun, Team Penggerak PKK, RT/RW, Karang Taruna, Instansi dan lembaga pendidikan Negeri dan swasta dan Tamu Undangan lainnya, hanya SLTPN 27 Balongpanggang yang tidak mengikuti acara tersebut

Kepala desa Dapet Siswadi Bertindak sebagai Inspektur upacara peringatan HUT RI Ke 75, usai acara kepada GNN menyampaikan bahwa acara ini dilaksanakan sebagai bentuk pengabdian pada Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia, sekaligus menjalankan arahan dari pemerintah daerah kabupaten Gresik melalui pemerintah Kecamatan Balongpanggang bahwa dimasa pandemi ini pelaksanaan upacara dilaksanakan di desa masing-masing.
Ia Juga menyampaikan bahwa pelaksanaan berjalan lancar walau persiapan yang sangat singkat namun tidak mengurangi esensi dari pelaksanaan, Ia juga berterima kasih pada seluruh petugas dan juga peserta yang ikut berperan dalam suksesnya acara ini.

Ia berharap dari peringatan HUT RI Ke 75 ini, bisa diambil hikmah untuk mengenang jasa para Pahlawan yang gugur demi memperjuangkan kemerdekaan kita nikmati saat ini, dan berharap kita bisa menjadi pejuang bagi Negeri ini dengan perjuangan dalam mengabdi pada desa yang di cintanya sesuai dengan profesi dan aktifitas masing-masing, sehingga bisa mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif.harapnya.

Adapun Bertindak sebagai petugas upacara adalah Inspektrur upacara Kepala desa Dapet Siswadi, SP., Komandan upacara Kepala SDN Dapet Mian, S.Pd, Petugas Pengibar bendera Merah Putih Karang Taruna desa Dapet ( Erina Tasya, Imam Ghozali, Daffa ), Pemandu Lagu Anggota Team Penggerak PKK desa Dapet, dan Doa Wahyudi.(WLO)
Baca Juga

Related Posts