qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

DINAS PMPTSP DAN DINKES GRESIK SERAHKAN IZIN KLINIK MABAROT NU UJUNGPANGKAH

GRESIK - gerbangnusantaranews.com
Klinik Mabarot NU di Kecamatan Ujungpangkah Kabupaten Gresik Jawa Timur siap beroperasi karena sudah mendapatkan izin resmi dari Pemkab Gresik.

Secara simbolis perijinan itu diberikan oleh Kepala Dinas Penananan Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Mulyanto dan Dinas Kesehatan drg Saifudin Ghozali kepada jajaran pengurus MWC NU Ujungpangkah, Rabu (16/9/2020).

Ketua LKNU(Lembaga Kesehatan NU) Ujungpangkah Moh Ghozali merasa bangga dan bersyukur jika klinik yang merupakan kebanggan warga Nahdliyin akan kembali beroperasi setelah fakum karena tidak memperpanjang perijinan sejak tahun 2016 silam.

"Alhamdulillah, akhirnya perpanjangan untuk bisa beroperasi kembali sudah klir. Ini merupakan semangat kami agar klinik ini bisa menjadi bagian dakwah dan sarana pengobatan masyarakat," katanya.

Terkait teknis pembukaan pelayanan pengobatan, Ghozali menyatakan dalam waktu dekat akan melakukan rapat dengan pengurus MWC NU, banom serta pengurus klinik sehingga persiapan pembukaan lebih matang.
Klinik ini ungkap Ghozali juga didukung oleh peralatan medis yang sudah memadai. Untuk itu, kata dia pasien tak perlu khawatir terhadap alat medis yang dapat membantu pengobatan pasien.

"Bahkan terkait strategi agar bisa terus eksis juga akan kita pikirkan. Kami berharap setelah dapat ijin kembali akan bisa menjadi klinik yang berkualitas dan profesional. Kita juga butuh arahan dari dinas kesehatan," terangnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pengawas Klinik Mabarot NU Ujungpangkah Nafisul Atok berharap agar klinik ini bisa bermanfaat khususnya warga nahdliyin dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan.

Pengasuh Ponpes Mambaul Ihsan menjelaskan, pembukaan kembali klinik ini meruapaka keinginan dan cita-cita dari NU untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat di bidang kesehatan.

“Harapan kami, semoga Klinik Mabarot NU Ujungpangkah dapat terus maju, berkembang, dan berjaya seperti dahulu lagi," harapnya, menambahkan.(Syafik Hoo)
Baca Juga

Related Posts