qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

KH. Miftah Junaidi : Sebutan Kyai Pada Sosok H.M. Qosim Adalah Pas Dan Layak

Gresik - gerbangnusantaranews.com

Dalam sebuah acara sambung rasa pasangan Qosim-Alif yang diadakan oleh kordinator kecamatan Kebomas di desa Sidomukti Kebomas Gresik Kamis (29/10/2020) ketua dewan syuro PKB Kecamatan Kebomas KH. Miftah Junaidi menyebut H.M. Qosim dengan sebutan Kyai Qosim.


Menurutnya, sebutan tersebut sangat pas bila disematkan kepada pria yang hampir 10 tahun menjabat wakil bupati Gresik sekaligus ketua DPC PKB Gresik. "Selain ilmu agamanya cukup, Pak Qosim juga rutin pengajian ke kampung-kampung, makanya layak disebut kyai", terang KH. Miftah.


Oleh karena itu, dalam acara tersebut KH. Miftah berharap kepada relawan dan tim pemenangan Qosim-Alif Kecamatan Kebomas untuk tidak ragu-ragu dalam mempromosikan Pak Qosim untuk dipilih menjadi Bupati  dalam pilkada 9 Desember 2020. "Bukan hanya nderek kiyai, tapi Pak Qosim sudah kyai, jadi tidak perlu ragu lagi", tegas KH. Miftah.


Dalam kesempatan yang sama kordinator Tim Pemenangan Kecamatan Kebomas Suryo juga berharap agar para relawan dan tim rutin turun ke kampung-kampung untuk memberikan arahan baik kepada tokoh masyarakat maupun anak jalanan. "Turun ke kampung-kampung untuk menjelaskan Visi dan Misi Qosim-Alif dalam membangun Gresik ke depan", Arahan Suryo.


Hal tersebut perlu dilakukan agar di kecamatan Kebomas Pasangan Qosim-Alif (QA) bisa memperoleh kemenangan maksimal dalam pilkada 2020. "Insya Allah kecamatan Kebomas QA memperoleh suara yang signifikan dan menang", tegas Suryo.

Sementara itu H.M. Qosim yang berkesempatan memberikan arahan kepada tim dan relawan berharap agar meninggalkan caci maki dan menyebar hoax. "Tujuan mulia harus dicapai dengan baik, tinggalkan caci maki dan stop penyebaran berita hoax", himbau H.M. Qosim.


Dengan cara baik dan santun, insya Allah Pasangan Qosim-Alif (QA) bisa memenangkan pilkada 2020. "Tetap fokus dengan berharap ridlo Allah SWT, Pasangan QA Insya Allah menang maksimal dan bermartabat", Pungkas Pak Qosim. (mad)

Baca Juga

Related Posts