qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

BARON SELATAN RESMIKAN BASECAMP LAZISNU DAN SHODAQOH SAMPAH


GRESIK
- gerbangnusantaranews.com

Peresmian Basecamp NU care lazisnu (Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqoh Nahdlatul Ulama') Desa Baron Selatan Merupakan ikhtiar bersama untuk meningkatkan peran dan khidmah terhadap NU dan Masyarakat. 


Basecamp Shodaqoh sampah lazisnu Baron selatan ini dibangun untuk menjadi sentral penampungan sampah yang diambil dari warga. 


Ketua NU Care Lazisnu Desa Baron selatan Qomari mengatakan, Basecamp tersebut kami bangun di lokasi sekitar masjid Al Mubarok Baron selatan agar kegiatan NU terpusat di Masjid Al Mubarok karena masjid Al Mubarok adalah masjid milik jama'ah NU." Katanya. "Basecamp dibangun untuk meminimalisir dampak negatif dari sampah Yang sudah dikumpulkan dari warga. Sejak bulan Januari 2020 sampai saat ini semakin bertambah hasil pengumpulan sampah dari warga. 


Qomari menambahkan, Oleh karena itu kami berkesimpulan bahwa antusias masyarakat sangat tinggi terhadap kegiatan shodaqoh sampah saat ini terus berlanjut."Di samping shodaqoh sampah warga juga antusias sebagai donator untuk kegiatan lazisnu. Kami husnuddzon karena warga bisa mengetahui bagaimana lazisnu mentasharufkan hasil yang dikumpulkan oleh lazisnu dengan istiqomah."Jelas Qomari.(25/1/2021)



"Lazisnu Baron selatan juga menggagas program patungan dana untuk pembelian mobil "pick up" dengan tujuan untuk memudahkan pengambilan sampah dari warga juga untuk kegiatan kegiatan NU yang lain, seperti pembagian zakat fitrah, pembagian daging kurban dan kegiatan kegiatan NU lainnya."Pungkasnya. 


Dukungan pemerintah desa Baron pun sangat besar terhadap kegiatan lazisnu. Ini terbukti dari sambutan bapak Kepala Desa saat peresmian basecamp kemarin. Bapak kepala Desa Baron Nurul Yatim, S.H.I.memberikan apresiasi yg sangat baik terhadap kegiatan lazisnu demi kemaslahatan ummat, 


Ia juga menambahkan,  masukan untuk kegiatan lazisnu Yakni pengembangan menangani pakaian yang tidak terpakai atau seragam sekolah.Untuk di tasharrufkan ke Lazisnu dan sampah organik maupun non organik nanti akan dikelolah oleh tim lazisnu. " Dan ini bagian dari shodaqoh sampah Warga."


Lebih lanjut kepala desa menyampaikan InsyaaAllah lazisnu bisa untuk pengadaan mobil pick up. Bismillah optimis jangan pesimis. Semoga lazisnu Baron selatan semakin semangat, bermanfaat dan barokah." Pungkas Nurul Yatim yang juga ketua AKD kabupaten Gresik  kepada GNN (Hoo)

Baca Juga

Related Posts