qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

PESAWAT CARGO JAYAWIJAYA DIRGANTARA SIAP LAYANI INDONESIA TIMUR DAN TENGAH

Surabaya, gerbangnusantaranews.com

Pesawat Jayawijaya Dirgantara yang khusus cargo siap melayani semua konsumen di wilayah Nusantara khususnya Indonesia Bagian Timur  dan Indonesia Bagian Tengah.


Tasyakuran untuk penerbangan perdana pesawat cargo PT Jayawijaya yang berlangsung tanggal 26 Februari 2021 di Merpati Maintenance Facility Jalan Raya Juanda Sedati Sidoarjo dihadiri Direktur PT.Nusantara Pratama Logistik, Hendry Affandi, Perwakilan Jayawijaya Dirgantara Airlines Capt.Bambang Hermanto, Direktur Utama PT.Merpati Maintenance Facility, Rowin Hardjoprakoso Mangkoesoebroto dan Ketua Kadin Jatim, Basa Alim Tualeka.


Hadirnya Pesawat Cargo Jayawijaya Dirgantara dengan tujuan mendorong peningkatan perdagangan Provinsi Jawa Timur dengan Provinsi lain di masa pandemi.


Rute yang ditempuh oleh pesawat cargo Jayawijaya Dirgantara Airline di antaranya Makkasar, Kendari, Manado, Denpasar, Sorong, Timika, Jayapura. 


Ketua Kadin Jawa Timur, Basa Alim Tualeka dalam sambutannya mengatakan bahwa semua bisnis itu butuh sinergi, antara transportasi, pasar dan pengusaha. 


" Pengusaha berupaya untuk membuat perekonomian bisa maju harus ada pasar , kemudian setelah ada pasar didukung dengan sarana transportasi," tegasnya.(ag)

Baca Juga

Related Posts