qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

Wabup Gresik (Bu Min), Ajak NU Terus Hidupkan Lailatul Ijtima'

GRESIK, GNN 

Lailatul Ijtima atau Malam Pertemuan seperti ini hanya ada di tradisi NU. Anda tak akan menemukan kegiatan seperti ini di tempat lain kecuali pada kalangan warga dan ulama NU, dan Acara Lailatul ijtima' ini harus terus dihidupkan dari Cabang hingga ranting.

Hal ini diungkapkan Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah atau yang akrab disapa Bu Min dalam sambutannya saat menghadiri Acara Lailatul Ijtima MWC NU Sidayu di Ranting NU Desa Gedangan Kecamatan Sidayu Gresik, Sabtu malam (19/03/22).

Lebih lanjut Wabup mengingatkan dimana PBNU Menunjuk Kabupaten Gresik khususnya wilayah Sidayu dan Ujung Pangkah sebagai kampung bandeng dan Bupati Gresik juga ditunjuk Wakil Presiden untuk membuat Kawasan Industri Halal (KIH) juga di wilayah Sidayu,"beber Wabup Bu Min.

Untuk itu, Atas nama Pemerintah Kabupaten Gresik mengucapkan terima kasih kepada warga NU yang sudah mendukung program-program pemerintah kabupaten Gresik sehingga program dapat terlaksana dengan baik,"tambahnya.

Tidak hanya itu ungkapan terima kasih juga disampaikan Wabup Bu Min kepada Ketua PBNU H. Nasyirul Falah Amru yang juga Anggota DPR RI dari Dapil Gresik-Lamongam yang sudah memberikan bantuan mobil operasional untuk MWC NU Sidayu.

Disampaikan pula oleh Wabup sebagai warga NU Bupati dan Wakil Bupati Gresik akan mendukung sepenuhnya program-program NU. Untuk itu Bupati Gresik memberikan bantuan kendaraan sebanyak 96 unit roda 2 kepada PCNU Gresik di Harlah ke 96 Nahdlatul Ulama (NU).

"Kita bersama sama akan terus mendukung semua program-program Pengurus Besar Nahdlatul Ulama PBNU".

Di akhir sambutan Wabup Mengajak warga NU untuk tetap menjaga disiplin protokol kesehatan dan menyukseskan program Pemerintah dalam percepatan Vaksinasi hal ini sebagai bentuk ikhtiar pemerintah dalam memutus penyebaran Covid-19.

Saat ini Kabupaten Gresik untuk masyarakat yang memiliki antibodi untuk Covid-19 yakni 92 persen di Indonesia sudah mencapai 82 persen, Untuk Vaksin Dosis 1 sebanyak 97 persen dan Vaksin Dosis 2 sebanyak 87 persen sedangkan Vaksin Booster baru 7 Persen bagi yang belum Vaksinasi silahkan datangi puskesmas terdekat,"pungkasnya.

Hadir pada kesempatan tersebut, Ketua PBNU sekaligus Anggota DPR RI, H. Nasyirul Falah Amru, Anggota DPRD Gresik, Noto Utomo, Tandfidziyah MWC NU Sidayu, Ustad Sholikul Hadi, Kepala Desa Gedangan, Mohammad Sholih, Muslimat, Fatayat, Ansor, dan Badan Otonomi (Banom) se Kecamatan Sidayu.

Baca Juga

Related Posts