Ketua Dekranasda Jatim Arumi Bachsin Kunjungi Rumah Batik Gajah Mungkur Kabupaten Gresik - Gerbang Nusantara News

07 Agustus 2023

Ketua Dekranasda Jatim Arumi Bachsin Kunjungi Rumah Batik Gajah Mungkur Kabupaten Gresik

Gresik, GNN gerbangnusantaranews.com 

Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Timur Arumi Bachsin Emil Elestianto mengunjungi Rumah Batik Gajah Mungkur yang berada di Kelurahan Kebungson Kecamatan Gresik Kabupaten Gresik. Senin, 07/08/2023.

Dalam kunjungannya tersebut Arumi Bachsin Emil Elestianto Dardak didampingi oleh Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Gresik Nurul Haromaini Ali Fandi Akhmad Yani beserta para staf OPD Disparekrafbudpora, Diskoperindag Kabupaten Gresik dan staf kecamatan Gresik serta Pokdarwis Kelurahan Kebungson.

Ketua Dekranasda Jatim Arumi Bachsin Emil Elestianto mengatakan, sangat takjub atas kelestarian bangunan bersejarah yang sangat terawat ini." Semoga Rumah Batik Gajah Mungkur ini bisa menjadi pemenang pada ANUGERAH PESONA INDONESIA 2023 KATEGORI CINDERA MATA", ujarnya.

Senada disampaikan oleh Ketua TP PKK Kabupaten Gresik Nurul Haromaini Ali Fandi Akhmad Yani, beliau berharap produk atau cindera mata Batik Gajah Mungkur ini bisa semakin mengharumkan nama Kabupaten Gresik di kancah Pariwisata Nasional", harapnya.

Sementara Kepala Kelurahan (Lurah) Kebungson M. Fither Kuntajaya ST, MM. Mengatakan bahwa dengan semakin banyak hadirnya tokoh nasional di Kelurahan Kebungson ini, semakin membuat optimis Pokdarwis Kebungson dalam mempersiapkan tata kelola destinasi Heritage Kampung Lawas Kebungson Heart Of Bandar Grissee sesuai Nawa Karsa Bupati Gresik H. Fandi Akhmad Yani, ujarnya.(mhr)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda