Gandeng FK Ubaya, Kelurahan Kebungson Gelar Sosialisasi dan Pelaksanaan Imunisasi - Gerbang Nusantara News

06 Oktober 2023

Gandeng FK Ubaya, Kelurahan Kebungson Gelar Sosialisasi dan Pelaksanaan Imunisasi

Gresik, GNN gerbangnusantaranews.com

Sebagai ikhtiar terbentuknya masyarakat yang sehat sekaligus implementasi nawa karsa Bupati Gresik yakni Gresik Sehat, Pemerintah Kelurahan Kebungson Kecamatan Gresik gandeng FK Ubaya Surabaya selenggarakan sosialisasi sekaligus pelaksanaan imunisasi pada balita (5/10/2023).

Kepala Kelurahan Kebungson M. Fither Kuntajaya, ST., MM., kepada media GNN bahwa kegiatan ini diselenggarakan bekerjasama dengan Ubaya Surabaya dengan tujuan untuk memberi pemahaman masyarakat perlu dan pentingnya imunisasi mengingat saat ini masih ada sebagian masyarakat yang masih enggan bahkan takut untuk mengikuti imunisasi bagi balitanya.

Dengan kegiatan ini berharap masyarakat semakin memahami dan dengan senang hati untuk melakukan imunisasi pada anaknya, harap pria yang akrab dengan sapaan Gus lurah ini.

Tak lupa Ia juga menyampaikan terimakasih kepada Tim kesehatan FK Ubaya, Bidan Kelurahan Kebungson Retno, Kepala UPT Puskesmas Alun Alun dr Siti Hafida dan semua masyarakat yang ikut serta dalam mensukseskan kegiatan ini.S


Sementara dr muda Sinta Anisa (FK Ubaya) menyampaikan terimakasih kepada Bapak Fither dan pemerintah kelurahan Kebungson yang telah memberikan kesempatan dan memfasilitasi untuk bisa berkolaborasi dalam penyelenggaraan kegiatan ini.

Ia juga berharap agar masyarakat tidak takut lagi untuk mengikuti imunisasi bagi anak anaknya, harapnya sembari menjelaskan manfaat pentingnya imunisasi bagi balita.

dr. Adhimas dari FK Ubaya menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian masyarakat yang dilakukan FK Ubaya di Kecamatan Gresik yakni di Puskesmas Alun Alun.(WLO)


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda