qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

Pemdes Gredek Duduk Sampeyan Salurkan BLT DD tahap III Pada KPM terdampak Covid-19

Gresik, Gerbangnusantaranews.com
Pemdes Gredek kecamatan Duduk Sampeyan kabupaten Gresik melalui Bank Jatim Pembantu Cabang Cerme merealisasikan pada penerima BLT DD tahap III dengan protokoler kesehatan pada Jum'at, 10 Juli 2020 bertempat Balai desa Gredek mulai pukul 13.00 wib - sampai selesai.

Penyaluran tersebut diberikan langsung oleh petugas Bank Jatim Pembantu cabang Duduk Sampeyan yang disaksikan oleh kepala desa Gredek Muhammad Bahrul Ghofar, Perangkat desa termasuk hadir juga Kasi Pembangunan kecamatan Duduk Sampeyan Hj. Cholifah didampongi Imron Rosyadi, untuk melakukan penyaksian dan monitoring kegiatan.
Sebelum penyaluran kepala desa Gredek Ghofar memberi pengarahan dan kabar gembira pada kpm bahwa BLT DD di perpanjang menjadi enam bulan namun nilai untuk yang tiga bulan tidak sama dengan tahap 1, 2 dan 3 yaitu sebesar Rp. 300.000,- 

Ia berpesan agar dengan adanya Covid-19 ini dan saat ini memasuki New Normal Life masyarakat harus meningkatkan kewaspadaan dan prilaku hidup yang tertib aturan termasuk protokoler kesehatan yang sudah sering disosialisasikan.
Dan saat bincang2 santai setelah pembagian berlangsung Kades Gredek Ghofar panggilan akrabnya Kepada GNN memberi keterangan bahwa pelaksanaan kali ini lancar dan tetap melaksanakan protokoler kesehatan.

Ia juga merasa lega karena perangkat desa telah bekerja dengan teliti termasuk dalam penyampaian undangan pada keluarga penerima manfaat (KPM), sebab pada pembagian sebelumnya sempat terjadi salah kasih undangan disebabkan adanya kesamaan nama, namun tidak ada masalah setelah kepala desa melakukan kroscek data dan memberi pemahaman pada kpm, dan kpm juga menyadari karena Ia sudah terdaftar pada program lain.

Ghopar juga menyampaikan harapan agar dengan adanya kabar gembira pada KPM terkait penambahan BLT DD 3 bulan lagi dengan nominal Rp.300.000,- bisa menjadi penopang kpm dalam pemulihan ekonomi keluarganya,harapnya sembari membagikan tugas pada perangkat desa untuk memasang papan ingormasi terkait himbauan dan sosialisasi melalui baner ditempat tempat umum.(WLO)

Baca Juga

Related Posts