qdxqWFisudm6DGCugNCmxTscxWj4jhGgj3sh0iWz

NUCare LazisNU Ranting Banyutengah Panceng Gresik Berbagi 500 Paket Sembako

Gresik, GNN gerbangnusantaranews.com 

Bulan Romadhan adalah bulan penuh keberkahan karena setiap amal yang dilakukan akan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah swt.

Salahsatu momentum Romadhan telah dilakukan oleh Pengurus Ranting NU melalui Lembaga Amil Zakat dan Syadaqoh Nahdlatul Ulama (LazisNU) Banyutengah Panceng Gresik dengan menyelenggarakan kegiatan sosial bagi-bagi sembako kepada warga.

_"Kegiatan ini telah kita lakukan rutin dalam bulan Romadhan setiap tahun", terang Isnanto selaku Ketua Ranting NU setempat.

Pembagian sembako yang didistribusikan sebanyak 500 paket sembako berisikan gula, minyak goreng dan barang lainnya kepada seluruh rumah warga NU desa Banyutengah Panceg Gresik.(2/4/2023)

"Semoga kegiatan ini bisa memberikan semangat LazisNU berbagi kepada warga dan bermanfaat",ujar Isnanto yang juga salahsatu Pengurus Syuriah MWC NU Panceng Gresik.

Proses pembagian digerakkan oleh para Srikandi terbagi tiap RT yang notabene adalah para aktifis Fatayat NU Banyutengah, yang sumberdana kegiatannya dari hasil program S3 (Sedekah sedino sewu) yang merupakan program prioritas LazisNU.

Program rutin yang dilakukan oleh lazisNU Ranting Banyutengah diantaranya adalah santunan warga sakit dan pemberian dana sosal bagi keluarga yang salah satu keluarganya meninggal dunia diberikan air mineral dan dana Rp 500 ribu setiap kematian dan juga banyak kegiatan sosial lainnya.

"Mohon do'anya semoga semua program NU bisa dirasakan kemanfaatannya oleh masyarakat dan bisa istiqomah," pungkas Isnanto (Syafik Hoo)

Baca Juga

Related Posts